Uzone.id - Musim liburan akan terasa seru untuk kamu yang sudah berkeluarga jika menghabiskannya bersama anak. Agar liburan bersama buah hati berjalan dengan lancar, pastikan segala sesuatu sudah disiapkan sejak jauh-jauh hari.
Hal yang perlu kamu kamu perhatikan saat mempersiapkan liburan di antaranya akomodasi, transportasi dan daftar tempat yang ingin dikunjungi. Nih, Uzone.id punya beberapa tips untuk kamu yang berencana liburan bersama anak.
Buat perencanaan yang matang
Ketika sudah memutuskan untuk berlibur ke suatu tempat bersama anak, ingat untuk “jangan pernah dadakan”. Persiapan seperti memesan tiket pesawat dan hotel harus dilakukan sejak jauh-jauh hari.
Carilah hotel yang strategis serta dekat dengan sarana transportasi umum untuk menuju ke destinasi yang direncanakan.
Jangan sampai kamu hanya mempertimbangkan harga hotel murah dan terlihat bagus, namun ternyata aksesnya jauh dari mana-mana. Pertimbangkan pula akses yang mudah menuju kedai makanan, mini market atau apotik.
Membuat daftar barang bawaan
Membawa anak yang masih balita saat liburan tentu saja harus siap untuk membawa perlengkapan mereka yang tidak sedikit dan beragam.
Untuk lebih memudahkan menyortir barang bawaan, catat dan pilah barang yang ingin dibawa dan disesuaikan dengan kondisi lokasi wisata.
Pastikan semua kebutuhan anak seperti mainan, pakaian dan obat-obatan sudah ada di dalam koper. Namun jangan sampai membawa terlalu banyak sehingga nantinya tak akan terpakai.
Ingat, kapasitas beban bagasi di pesawat juga harus jadi pertimbangan, lho.
Merencanakan itinerary ramah anak
Mengajak libur anak, berarti berkewajiban untuk menyenangkan mereka. Jadi, buatlah daftar lokasi wisata yang memang cocok untuk family atau kids seperti taman bermain, planetarium, ataupun theme park.
Jika berencana mengunjungi theme park, pastikan juga wahana yang ditawarkan sesuai untuk usia anak kamu. Jangan sampai sesampai di sana, mereka tidak bisa bermain karena belum cukup umur.
Mengatur waktu kegiatan
Saat berlibur bersama anak, sebaiknya sesuaikan itinerary dengan jam tidur anak. Atur kegiatan dengan didasari oleh siklus tidur anak agar jam biologisnya tidak berubah.
Bagi yang mau berpergian ke luar negeri dengan perbedaan waktu di atas 3 jam, pastikan untuk membuat perencanaan yang tidak menganggu jam tidur anak kamu. Hal ini agar anak tidak terganggu kesehatannya atau mengalami jet lag.
Konsultasi ke Dokter sebelum keberangkatan
Jika rencana destinasi liburan kamu dan keluarga sangat jauh, pastikan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.
Biasanya, dokter akan memberikan saran atau bahkan resep obat jika diperlukan untuk mencegah ataupun mengatasi penyakit.
Pastikan pula lingkungan destinasi yang Anda kunjungi layak didatangi anak. Apalagi jika tempat yang kamu kunjungi memiliki perbedaan waktu serta iklim yang sangat berbeda.
Buat rencana keuangan
Dari berbagai tips di atas, merencanakan keuangan menjadi hal yang paling fundamental saat membahas liburan. Pasalnya, liburan nggak akan berjalan kalau dana tidak memadai.
Untuk memastikan kamu bisa mewujudkan liburan yang lama diimpi-impikan, kamu juga bisa menggunakan fitur-fitur yang ditawarkan berbagai OTA (Over-the air-programming), salah satunya fitur PayLater dari Traveloka.
Untuk kamu yang punya semboyan “inginnya ke mana-mana, tapi kalau bisa sehemat mungkin”, PayLater dari Traveloka memungkinkan kamu untuk melakukan pembayaran satu bulan setelah pembelian tiket pesawat, hotel, ataupun tiket aktivitas dan rekreasi.
Malah ada juga opsi pembayaran dengan cicilan dua, tiga, atau enam bulan. Batas maksimum kreditnya pun termasuk besar kok, bisa sampai Rp10 juta. Untuk menggunakan fitur ini, kamu bisa daftar melalui Traveloka App dan menikmati proses verifikasi yang cepat.
Sepulang dari liburan, kamu akan lebih tenang karena akhirnya liburan impian dapat terwujud tanpa harus mengeluarkan biaya sekaligus. Kamu tenang, anak senang, keluarga pun bahagia.